Pantai Kelapa Rapet
Pagi itu,aku bersama keluargaku
pergi ke Pantai Kelapa Rapet Bandar Lampung. Kami berangkat pada pukul 10.00
WIB. Kira – kira perjalan memakan waktu kurang lebih satu jam. Setelah kurang
lebih satu jam, kami sampai di tempat tujuan. Agar tidak masuk angin akhirnya
kami makan terlebih dahulu.
Selesai makan, aku melihat – lihat keadaan
pantai ini. Setelah ku lihat – lihat ternyata aku sangat terpesona dengan
keindahan pantai ini. Air nya yang bening, pasir nya yang putih, dan
pemandangan gunung disekitar nya membuat aku merasa sangat nyaman bila berada
di pantai ini.
‘Byuuurrr’ aku dan adikku nyebur ke
pantai, aku segera menyusul dia. Kami pun berenang bersama – sama. Saat
berenang aku melihat terumbu karang yang sanagat indah dan rumput – rumput laut
yang hijau. Sungguh pantai ini begitu indah dan asri.
Kami berenang tanpa henti di pantai
ini, hingga pada suatu saat, aku dan adikku diajak oleh nenekku, mencari kerang
untuk dimasak dirumah. Tidak ku sangka kami mendapatkan cukup banyak kerang.
Hari pun mulai sore, akhirnya kami
semua memutuskan untuk berganti pakaian. Aku baru ingat, bahwa aku lupa membawa
pakaian ganti. Aku sangat bingung. Aku menceritakan kejadian ini kepada mama.
Mama menyarankan agar memakai baju papa dan celana nenek. Akhirnya aku
mengikuti saran yang diberikan mama, dari pada aku engga berganti pakaian
nantinya bisa sakit.
Setelah kami semua selesai berganti
pakaian, kami berfoto – foto dipantai ini. Oh iya, di pantai ini masih jarang
pengunjungnya loh. Di pesisir pantai ini terdapat pohon bakau, kami pun berfoto
– foto di pohon bakau tersebut. Setelah puas berfoto – foto kami pun pulang
kerumah. Bagiku, pengalaman hari ini adalah pengalaman yang tiada bandingnya.
0 komentar:
Posting Komentar